Pentingnya umpan balik bagi proses pembelajaran

Mendapat umpan balik terhadap apa yang kita lakukan itu sangat penting. Terutama dalam hal belajar.

Oleh karena itu, melalui tulisan ini saya akan ulas pentingnya umpan balik tersebut. Sehingga setelah membaca tulisan ini, kamu diharapkan dapat melakukan hal yang tepat dari umpan balik yang kamu peroleh.

Oke, mari kita mulai.

 

Apa itu umpan balik?

Menurut KBBI umpan balik memiliki makna :

(1) hasil atau akibat yang berbalik mengenai (berguna bagi) kita sebagai rangsangan (dorongan dan sebagainya) untuk bertindak lebih lanjut;
(2) bahan yang diperoleh kembali dari penerapan sesuatu untuk unsur perbaikan dalam tindak lanjut;
(3) tanggapan langsung dari pengamatan sebagai hasil kelakuan individu terhadap individu lain.

Dari pengertian nomor (1), hasil atau akibat dari yang kita lakukan tersebut dapat berupa hasil yang positif maupun negatif.

 

Pembatasan topik

Agar tidak terlalu luas pembahasan tentang umpan balik ini, saya persempit topiknya pada hal penilaian siswa oleh guru dalam proses pembelajaran.

Sehingga umpan balik dalam pembahasan kali ini adalah pemberian informasi mengenai benar atau tidaknya jawaban siswa atas soal atau pertanyaan yang diberikan. Informasi tersebut sebaiknya ditambahkan penjelasan tentang letak kesalahan siswa serta pemberian motivasi secara verbal maupun tertulis.

 

Pentingnya umpan balik

Bagi Guru :

  • Dapat mengetahui serta menilai sejauh mana materi yang diajarkan telah dikuasai oleh siswa
  • Melakukan upaya perbaikan yang tepat sesuai dengan hasil umpan balik yang diperoleh

 

Bagi Siswa :

  • Mengetahui sejauh mana bahan yang telah diajarkan dapat dikuasainya
  • Mengoreksi kemampuan diri sendiri / sarana korektif terhadap kemajuan belajar siswa itu sendiri
  • Membantu siswa belajar secara berkelompok (klasikal) maupun perorangan mengenai kemampuan bagaimana mengoperasikan sesuatu
  • Umpan balik dapat melatih atau memberikan suatu keahlian atau keterampilan tertentu

pentingnya umpan balik

Apa yang harus dilakukan setelah mendapatkan umpan balik?

Seperti yang sudah saya utarakan di atas tadi bahwa umpan balik dapat berupa hal yang bersifat positif maupun negatif. Maka hal yang harus dilakukan adalah sesuai dengan umpan balik yang kamu dapatkan.

Setidaknya, saya merangkum yang harus dilakukan adalah sebagai berikut :

Untuk Guru :

  • Berikanlah umpan balik kepada siswa dengan cara memberikan jawaban soal kepada siswa
  • Tunjukkan kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh siswa pada saat mengoreksi tugas-tugasnya
  • Lakukan perbaikan pembelajaran jika diperlukan
  • Berkomunikasilah dengan siswa di luar jam pelajaran

 

Untuk Siswa :

  • Belajarlah dari kesalahan dan pengalaman.
  • Janganlah melakukan kesalahan yang sama sebanyak 2 kali apalagi lebih banyak
  • Pacu terus semangat belajarmu. Ingat ! Cita-citamu yang tinggi itu tidak bisa kamu raih jika kamu tidak punya semangat belajar yang tinggi pula.
  • Bertanyalah pada gurumu, apapun itu.
  • Tingkatkan kemampuanmu.

 

Kesimpulan

Umpan balik sangat penting bagi siswa maupun guru. Dan yang terpenting, siswa maupun guru harus menyadari adanya akibat dari yang dilakukannya. Terutama dalam proses belajar mengajar. Kemudian, guru dan siswa harus sama-sama melakukan hal yang terbaik dari umpan balik yang diperoleh.

 

Apa selanjutnya?

Sejauh ini, kamu telah mengetahui bahwa sangat penting peranan umpan balik bagi proses belajar seseorang.

Terutama mengetahui skor perolehan dari hasil mengerjakan.

Untuk itu, website ciptacendekia.com ini menyediakan kuis (latihan soal) yang akan membantumu mengetahui sejauh mana penguasaan suatu materi yang kamu pelajari.

Kuis dalam website ini, terdiri dari dua bentuk:

  1. Kuis non kursus
  2. Kuis yang dikemas di dalam kursus.

Kamu perlu login untuk mengikuti kursus di ciptacendekia.com.

Lihat selengkapnya cara mendaftar dan login di ciptacendekia.com

Dan juga lihat video cara menampilkan hasil skor kuis non kursus yang kamu kerjakan di website ciptacendekia.com

 

Sebelum saya akhiri tulisan pentingnya umpan balik ini, mohon berikanlah ulasan, saran, kritikan, maupun usulan di website ini melalui kolom komentar. Atau kamu juga dapat menghubungi kami dengan mengisi formulir  di halaman berikut https://ciptacendekia.com/contact-us/

 

Sekian. Terima kasih dan selamat belajar.

Salam hangat,

 

Wiji Hatmoko

Admin Ciptacendekia.com

17 Maret 2017

0 Tanggapan pada "Pentingnya umpan balik bagi proses pembelajaran"

Berikan Komentar Anda

Halo Kak selamat datang! Bila ada yang mau ditanyakan bisa langsung hubungi kami ya..

Kursus Perangkat Desa