• Tidak ada produk dalam keranjang.

Apa saja soal yang keluar dalam try out perangkat desa Kabupaten Klaten ini?

Kami selalu berupaya untuk menyesuaikan kurikulum dalam kursus perangkat desa agar selalu uptodate dengan Perbub di daerah Anda. Tak terkecuali dengan Kabupaten Klaten.


Tahun 2022 ini, Kabupaten Klaten akan melaksanakan tes penjaringan dan penyaringan perangkat desa yang mengacu pada Perbub No. 30 Tahun 2022.


Di dalam penjelasan mengenai Tatacara Penyaringan Perangkat Desa dijelaskan pada Pasal 31 (1) Penyaringan Calon Perangkat Desa dilaksanakan melalui : 

a. assesment sosial kultural; 

b. seleksi akademik; dan 

c. penilaian pengalaman pengabdian kepada Desa sebagai tambahan


Sedangkan pada penjelasan Pasal 37 Seleksi akademik sebagaimana dimaksud dalam Pasal 31 ayat (1) huruf b,  meliputi : 

a. ujian tertulis; dan  

b. ujian praktik komputer. 


Pasal 38 

(1) Ujian tertulis sebagaimana dimaksud dalam Pasal 37 huruf a, dengan  materi sebagai berikut : 

a. Pancasila dan UUD 1945; 

b. Pendidikan Kewarganegaraan; 

c. Pengetahuan tentang Pemerintahan Desa; 

d. Bahasa Indonesia. 

(2) Jumlah soal ujian tertulis sebagaimana dimaksud pada ayat (1),  sebanyak 70 (tujuh puluh) soal dengan bobot nilai setiap soal 0,5 (nol  koma lima), dengan perolehan nilai tertinggi 35 (tiga puluh lima) dan  alokasi waktu pengerjaan selama 90 (sembilan puluh) menit.


Apa saja soal yang keluar dalam try out perangkat desa Kabupaten Klaten ini?

Soal try out ini hanya berfokus pada ujian tertulis saja dengan alasan untuk mempermudah proses koreksi secara otomatis oleh sistem di website ini. Selain itu untuk tes assesment sosial kultural yang berupa tes wawancara serta ujian praktik komputer tidak mungkin untuk dilakukan koreksi otomatis oleh sistem di website ini.

Adapun soal yang kami try outkan antara lain terdiri dari:

a. Pancasila dan UUD 1945 = 20 butir soal

b. Pendidikan Kewarganegaraan = 15 butir soal 

c. Pengetahuan tentang Pemerintahan Desa = 20 butir soal 

d. Bahasa Indonesia = 15 butir soal


Pembobotan nilai

Soal try out di website ini menggunakan proses pembobotan sebagai berikut:

Jawaban benar = skor 1

Jawaban salah = skor 0


Halo Kak selamat datang! Bila ada yang mau ditanyakan bisa langsung hubungi kami ya..

Kursus Perangkat Desa